Sabtu, 05 September 2009

Sore itu....

Suatu sore, gadis itu merenung.

" Rasanya sudah lama aku ga mengalami kepanikan yang akut " , gumamnya.
Hidupku terasa ringan dan tenang. Seolah hampir tiada suatu masalah yang membuatku merasa terbebani.

Apa ini pertanda bahwa aku telah mendapatkan sebuah kebahagiaan ? Tapi kenapa justru kedaan ini mebuat segalanya menjadi terasa hambar. Nyaris tiada hal yang bisa meningkatkan pacuan adrenalin.
Hampa,

Pada suatu waktu, dia juga mencoba menganalisis sedikit tentang perjalanan hidupnya. Sebenarnya keindahan hidup tidaklah terletak pada ketiadaan masalah, tapi lebih pada bagaimana menikmati setiap masalah yang ada dan kreatif menemukan sebuah solusi. Karena di sanalah seni hidup yang sebenarnya yang akan mewarnai sebuah perjalanan.

Bukanlah rasa sakit yang minta untuk dihilangkan , tapi kesabaran dan pertolongan dariNya lah menjadi sebuah do'a yang bijak.

Bukan bertanya mengapa semua ini harus terjadi, tapi bertanya hikmah apa kira-kira yang telah Dia titipkan atas semua ini.

Karena ketenangan hidup adalah manakala kamu bisa benar-benar mengenal Allah , dan menomorsatukan Dia di atas semua hal. Begitu kata bapak saat itu.


Semoga dengan selalu siap menerima ' latihan-latihan ' yang diberikanNya , semakin membuat kita arif dalam menatap hidup ini.

*** Allah tidak akan pernah membiarkan hambaNya menangis terus-menerus.....
niscaya akan selalu ada keindahan di setiap hela nafas.




Best Regard ,, ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar